Kursus IELTS Preparation di English Café Bali Untuk Studi dan Bekerja ke Luar Negeri
Salah satu persyaratan jika ingin studi atau bekerja ke luar negeri, seperti Australia, Inggris, Kanada dan negara lainnya adalah kalian harus memiliki sertifikat IELTS. Misalkan untuk studi atau belajar program Diploma di Australia, kalian harus bisa memiliki nilai IELTS Academic dengan band score 5.5. Nah untuk kalian yang ingin bekerja dengan menggunakan visa WHV (Working Holiday Visa), setidaknya minimal band score yang harus kalian capai untuk IELTS General Training ialah 4.5.
Apakah kalian lebih memilih untuk tes IELTS secara langsung atau mengikuti kursus IELTS Preparation terlebih dahulu guys? Tentu bagi kalian yang masih awam dan sama sekali tidak tahu menahu tentang tes IELTS, mengikuti kursus IELTS preparation adalah pilihan yang bijak. Tersedia berbagi pilihan lembaga kursus bahasa Inggris bagi kalian untuk kursus IELTS preparation di Bali, salah satunya adalah English Café Bali. Pada artikel kali ini, kami akan membahas beberapa poin penting berikut:
- Apa itu kursus IELTS preparation?
- Pentingkah untuk mengikuti kursus IELTS preparation?
- Bisakah mencapai target score IELTS dengan mengikuti kursus IELTS preparation?
- Apa sajakah yang akan dipelajari saat mengikuti kursus IELTS preparation?
- Bagaimana kursus IELTS preparation di English Café Bali?
Dapatkan pembelajaran intensif dari pengajar berpengalaman kami, lengkapi diri dengan strategi sukses, dan capai skor IELTS yang diinginkan. Daftar sekarang dan mulai perjalanan menuju kesuksesan IELTS bersama kami disini!
Apa itu Kursus IELTS Preparation?
Seperti yang kita tahu, IELTS (International English Language Testing System) adalah tes kemahiran bahasa Inggris berstandar internasional untuk mengukur kemampuan bahasa Inggrismu. IELTS memiliki dua jenis tes format, IELTS Academic untuk keperluan studi dan IELTS General Training untuk keperluan bekerja. Mengikuti kursus IELTS preparation akan sangat membantu dalam mempersiapkan diri sebaik mungkin sebelum menghadapi real test nantinya.
Dalam kursus IELTS preparation kalian akan belajar dan lebih banyak berlatih skill-skill yang diujikan, yakni listening, reading, writing, dan speaking. Kursus IELTS preparation umumnya juga berisi materi yang mendetail mengenai tesnya, diantaranya tentang bagaimana kalian harus menyelesaikan tipe-tipe soal yang berbeda, cara manajemen waktu yang baik, serta belajar tips and trick seputar tes IELTS. Kalian bisa mengikuti Kursus IELTS preparation di Bali yang tersebar di beberapa daerah dan kalian bisa pilih sesuai selera.
Baca juga: kursus persiapan IELTS yang efektif untuk meningkatkan skor IELTS kamu
Pentingkah untuk mengikuti kursus IELTS preparation?
Bagi kalian yang masih sangat awam dengan tes IELTS atau sama sekali belum memiliki gambaran akan bagaimana tesnya nanti, mengikuti kursus IELTS preparation di Bali bagi kalian yang tinggal di Bali tentunya adalah hal yang penting untuk kalian lakukan. Mengikuti kursus IELTS preparation akan membantu persiapan kalian menjadi jauh lebih matang dan membuat kalian makin percaya diri saat menghadapi real test nantinya. Berikut beberapa alasan pentingnya untuk mengikuti kursus IELTS preparation.
Menjadi Lebih Familiar dengan Format Tes IELTS
Mengetahui format tes IELTS adalah hal wajib yang harus kalian ketahui. Dengan mengikuti kursus IELTS preparation di Bali atau tempat lainnya, tentu kalian akan lebih familiar dengan format tesnya, struktur, serta jenis-jenis pertanyaan yang kerap muncul saat tes. Hal tersebut terntu akan sangat membantu kalian nantinya saat mengerjakan tes IELTS.
Membantu Menyiapkan Strategi Terbaik Saat Menghadapi Tes
Saat menghadapi tes IELTS, diperlukan strategi khusus guna kelancaran kalian ketika mengerjakan tes. Bermacam strategi ada baiknya kalian uji coba saat mengikuti kursus IELTS preparation hingga nantinya kalian menemukan formula dan startegi yang terbaik dan bisa kalian gunakan ketika mengerjakan tes IELTS.
Feedback yang Bermanfaat dari Instruktur/ Pengajar
Instruktur/ pengajar kursus IELTS akan senantiasa memberikan bimbingan serta feedback yang terarah dan bermanfaat kepada kalian saat mengikuti kursus persiapan IELTS. Feedback-feedback tersebut dapat kalian gunakan sebagai bahan evaluasi, mengidentifikasi kelemahan, serta memberikan saran yang spesifik untuk perbaikan. Dengan demikian, kalian akah dapat fokus pada hal-hal yang perlu diperbaiki dan meningkatkan kelemahanmu dengan lebih efektif.
Alright guys, itu dia pentingnya mengikuti kursus IELTS preparation. Bagi kalian yang tinggal di Bali, tentu kalian bisa mengikuti kursus IELTS preparation di Bali untuk membantu persiapan kalian nantinya.
Baca juga: Persiapan IELTS yang Efektif: Menaklukkan Setiap Bagian Tes dengan Percaya Diri
Bisakah mencapai target score IELTS dengan mengikuti kursus IELTS preparation?
Bagi seseorang yang ingin mencari beasiswa ataupun mencari kerja khususnya ke luar negeri, skor IELTS tentu menjadi salah satu hal yang sangat dibutuhkan. Skor IELTS yang tinggi sering kali menjadi persyaratan bagi institusi pendidikan dan pemberi kerja. Mengikuti kursus IELTS preparation di Bali atau di tempat kursus lainnya merupakan rekomendasi program pelatihan terbaik bagi kalian yang ingin meningkatkan skor IELTS. Tes IELTS memiliki komponen yang beragam, mulai dari listening, reading, writing, dan speaking yang harus kalian kuasai dengan baik untuk mencapai target skor yang kalian impikan.
Skor minimal dalam IELTS dapat bervariasi tergantung pada keperluan kalian, apakah untuk studi atau bekerja. Untuk mendapatkan skor IELTS yang tinggi dan sesuai harapan, tentunya kalian harus giat berlatih dan mempersiapkan diri dengan baik. Selain itu, kalian juga harus mencari tahu minimal skor yang akan dibutuhkan agar bisa lolos nantinya. Skor IELTS minimal untuk keperluan studi mulai dari 5.5 dan untuk keperluan bekerja minimal kalian mendapat band score 4.5. Target skor tersebut tentu akan dapat tercapai dengan mengikuti kursus IELTS preparation.
Baca juga: cara mengetahui skor IELTS terbaik
Apa sajakah yang akan dipelajari saat mengikuti kursus IELTS preparation?
Terdapat 4 skill yang akan diuji pada saat kalian mengerjakan tes IELTS. Semua skill tersebut lengkap dengan latihan soalnya akan kalian pelajari saat mengikuti kursus IELTS preparation. Kalian bisa mengikuti kursus IELTS preparation di Bali atau tempat lainnya. Berikut ulasan tentang skill yang akan diuji:
- Listening
Listening test adalah skill pertama yang akan diujikan. Pada tes ini terdapat 40 soal yang harus kamu jawab dengan durasi waktu kurang lebih 30 menit. Tes ini juga akan dibagi menjadi 4 seksi, pada seksi pertama dan kedua umumnya kalian akan diperdengarkan audio yang berisi percakapan sehari – hari sedangkan pada seksi ketiga dan keempat kalian akan diperdengarkan audio yang berisi narasi akademik.
- Reading
Reading test adalah skill kedua yang akan diujikan Setelah listening selesai. Tes reading akan memuat berbagai jenis teks dari artikel, buku, majalah, koran, ataupun jurnal. Terdapat 40 soal yang harus kalian kerjakan dalam kurun waktu 60 menit. Kemampuan reading comprehension kalian akan diuji pada bagian ini.
- Writing
Tes writing pada IELTS dibagi menjadi 2 bagian, yaitu Task 1 dan Task 2. Kalian memiliki waktu 60 menit untuk mengerjakan kedua task tersebut. Pada task 1, topik yang akan muncul adalah membandingkan data ataupun terkait penulisan surat,dan pada task 2 kamu akan diberikan topik dan akan diminta untuk menuliskan argumen/pendapat untuk melihat sudut pandangmu (point of view).
- Speaking
Speaking test merupakan bagian akhir pada tes IELTS. Tes speaking mencakup perkenalan, presentasi topik, dan juga diskusi. Kalian akan berhadapan face to face dengan seorang penguji (native speaker) dan jawaban kalian akan direkam. Tes speaking berlangsung dalam waktu kurang lebih15 menit. Beberapa pertanyaan yang nantinya akan diberikan kepada kalian adalah pertanyaan seputar dirimu, sebuah topik pembicaraan, dan berdiskusi.
Baca juga: apa saja yang perlu kamu persiapkan untuk menghadapi tes IELTS
Bagaimana kursus IELTS preparation di English Café Bali?
Jika kamu merasa kesulitan menyusun strategi, mengatur waktu untuk belajar, kurang konsentrasi jika belajar sendiri, dan membutuhkan bimbingan lebih, mengikuti kursus persiapan IELTS di English Cafe Bali dapat sangat bermanfaat lho. Kelas persiapan IELTS akan dibimbing langsung oleh pengajar berpengalaman yang dapat memberikan panduan, feedback secara langsung, dan strategi yang bermanfaat.
English Café Bali adalah lembaga kursus bahasa Inggris professional bernuansa café yang nyaman dan mengedepankan proses belajar mengajar yang relax, fun, dan creative. Tersedia berbagai pilihan program kursus yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu seperti: General English (Bahasa Inggris umum), English for Specific Purpose (Bahasa Inggris bidang pekerjaan tertentu), serta IELTS dan TOEFL preparation.
Pengajar yang profesional dan sudah tersertifikasi siap membantu membimbingmu. Jadwal kursus yang fleksibel mempermudah kalian dalam mengatur waktu kursus dan bisa disesuaikan dengan kesibukan kalian. Kalian juga berkesempatan untuk mengikuti TES BAHASA INGGRIS GRATIS!
English Cafe Bali juga menyediakan jadwal kursus yang fleksibel, sesuai dengan ketersediaan waktu dari masing-masing karyawan sehingga dapat memberikan waktu belajar terbaik. English Cafe Bali menawarkan beberapa pilihan harga kursus yang terjangkau dan dapat disesuaikan dengan jumlah pertemuan yang diinginkan. Harga kursus sudah termasuk fasilitas yang akan diperoleh peserta selama kursus berlangsung.
Dengan pengalaman lebih dari 10 tahun dalam memberikan servis terbaik kepada para peserta kursus, English Cafe Bali mampu mendapatkan kepercayaan masyarakat Bali yang dibuktikan dengan skor 4,8* untuk tingkat kepuasan klien.
Hubungi kami segera di Whatsapp +62 878-3873-3111, telepon 0361481910, atau Email ke [email protected] untuk ambil kelas Bahasa Inggrismu dan dapatkan promo menarik tiap bulannya. GARANSI 100% UANG KEMBALI jika kamu tidak puas dengan kualitas teacher, sistem pembelajaran dan pelayanan kami. NO HURT FEELING GUARANTEED.
ENGLISH CAFE BALI, WE WILL GET YOU ADDICTED TO ENGLISH!