Definisi, Metode, dan Jenis Public Speaking dalam Bahasa Inggris

Harris Mardiana

Definisi, Metode, dan Jenis Public Speaking dalam Bahasa Inggris

Definisi, Metode, dan Jenis Public Speaking dalam Bahasa Inggris

Hi guys, adakah yang familiar dengan istilah public speaking dan pernahkah diantara kalian ada yang melakukannya? Alright, jadi public speaking atau berbicara di depan umum adalah kemampuan berkomunikasi/ berbicara yang wajib dikuasai oleh setiap orang. Public speaking dalam Bahasa Inggris ada baiknya dapat dikuasai oleh pelajar, mahasiswa, karyawan, dan juga seorang proesional.

Dengan kemampuan public speaking yang baik, tentu akan memberikan banyak dampak dan manfaat pada kehidupan sehari-hari. Public speaking bukan hanya sekadar berbicara di depan umum. Ketika seseorang dapat melakukan komunikasi di depan banyak orang dengan cara yang baik, maka itu akan menjadi keuntungan tersendiri bagi dirinya.

Nah, pada artikel kali ini, English Café Bali akan memberikan penjelasan terkait hal-hal berikut ini:

  1. Definisi dan Tujuan Public Speaking dalam Bahasa Inggris
  2. Pentingnya Menguasai Public Speaking dalam Bahasa Inggris
  3. Metode Public Speaking dalam Bahasa Inggris
  4. Jenis-Jenis Public Speaking dalam Bahasa Inggris
  5. Belajar Public Speaking dalam Bahasa Inggris bersama English Café Bali

Tingkatkan kemampuan berbahasa Inggrismu agar lebih baik dengan English Cafe Bali segera, disini!

Definisi dan Tujuan Public Speaking Bahasa Inggris

Definisi dan Tujuan Public Speaking Bahasa Inggris

Public speaking dalam Bahasa Inggris merupakan suatu kemampuan berbicara dalam Bahasa Inggris di depan khalayak umum dengan tujuan menyampaikan pesan secara efektif kepada audiens. Public speaking umumnya berupa pidato/ presentasi yang dilakukan di berbagai tempat seperti halnya konferensi, seminar, rapat, ruang kelas, tempat kerja atau tempat lainnya yang mana pembicara perlu menyampaikan pesan kepada audiens/ penonton.

Secara umum, public speaking dalam Bahasa Inggris bertujuan untuk menyampaikan informasi, membujuk, menghibur, atau menginspirasi audiens/ penonton.

1. Menyampaikan informasi

Tujuan utama saat seseorang melakukan public speaking ialah untuk menyampaikan informasi. Informasi yang disampaikan dapat beragam, misalnya berupa program, ide, gagasan, hasil pemikiran, maupun penelitian. Penyampaian informasi ini dilakukan untuk membantu audiens untuk lebih mengerti, mengetahui, dan memahami akan suatu hal.

2. Membujuk/ Memberikan pengaruh

Selain menyampaikan informasi, tujuan public speaking dalam Bahasa Inggris lainnya ialah untuk membujuk/ memberikan pengaruh pada audiens. Hal ini biasanya dilakukan oleh seseorang yang berprofesi sebagai motivator, sales marketing, dosen, dan lainnya.

3. Menghibur penonton

Public speaking juga bertujuan untuk memberikan hiburan pada audiens, contohnya yakni lawak, komedi, atau istilah baru yang kita kenal dengan stand-up comedy. Banyak orang senang dihibur dengan lawak atau komedi serta cara pembicara menyampaikan materinya

4. Memberikan motivasi

Tujuan lain dari public speaking dalam Bahasa Inggris yakni memberikan motivasi. Memberikan motivasi dapat mendorong audiens untuk berpikir dan melakukan hal yang lebih positif. Hal ini kerap dilakukan oleh seorang motivator yang sedang memberikan motivasi di suatu seminar.

Baca juga: manfaat kursus bahasa Inggris untuk perusahaan

Pentingnya menguasai Public Speaking dalam Bahasa Inggris

Menguasai public speaking dengan baik memberikan banyak manfaat serta keuntungan. Sebagai contoh, seorang karyawan yang hendak melakukan presentasi produk/ proyek akan terlihat percaya diri dan profesional serta lancar dalam penyampaian presentasinya apabila sudah menguasai public speaking dengan baik. Berikut beberapa manfaat dan keuntungan yang didapat jika menguasai public speaking dalam Bahasa Inggris dengan baik.

1. Meningkatkan kepercayaan diri

Public speaking yang baik akan meningkatkan rasa kepercayaan diri ketika berbicara di hadapan audiens. Hal tersebut tentu sangat berguna ketika kamu akan berpidato atau melakukan presentasi menggunakan Bahasa Inggris di depan banyak orang.

2. Menumbuhkan leadership

Seorang pemimpin diharapkan memiliki kemampuan public speaking yang mumpuni selain tentunya kemampuan leadership yang baik. Sebagai seorang leader tentu akan cukup sering berbicara dihadapan banyak orang mungkin saat meeting atau presentasi rencana kerja/ proyek dengan atasan atau bawahan. Hal tersebut tentu akan berdampak pada peningkatan karir kerja.

3. Menyampaikan ide atau pendapat dengan lancar

Kerap kali kita merasa ragu atau bahkan tidak percaya diri saat mengemukakan sesuatu terutama saat meeting atau rapat serta presentasi. Dengan kemampuan public speaking yang baik tentu akan dapat membantumu menyampaikan ide, gagasan, atau pendapat serta pertanyaan dengan lebih lacar dan baik.

4. Meningkatkan jenjang karir

Kemampuan public speaking dalam Bahasa Inggris yang lancar dan baik tentu akan membuatmu lebih menonjol dan memiliki poin plus dari karyawan lainnya. Hal tersebut tidak menutup kemungkinan jika kamu akan mendapat promosi jabatan yang berpengaruh pada jenjang karirmu kedepannya di tempat kerja.

5. Meningkatkan skill berpikir kritis

kemampuan public speaking dapat mengasah dan meningkatkan keterampilan berpikir kritis. Menulis naskah pidato atau membuat suatu presentasi yang menarik membutuhkan pemikiran yang cermat. Kalian harus membuat sebuah naskah yang dapat dipahami oleh audiens sehingga pesan dan tujuan yang hendak dicapai dapat tersampaikan dengan baik.

6. Menjadi lebih persuasif

Kemampuan public speaking yang baik juga merupakan salah satu cara paling ampuh untuk menyatukan orang-orang dengan tujuan yang sama. Secara tak langsung kalian menjadi lebih persuasif dan bisa memotivasi orang untuk mengambil tindakan tertentu.

7. Memperluas networking/ relasi

Public speaking dalam Bahasa Inggris dapat menjadi sarana untuk menambah dan memperluas relasi/ networking. Hal tersebut tentu akan memberikan kesempatan untuk bertemu dengan banyak kenalan baru dari berbagai lapisan baik individu maupun organisasi.

8. Melatih keterampilan komunikasi

Komunikasi merupakan keterampilan wajib yang harus dipertajam setiap saat. Public speaking dapat meningkatkan skill komunikasi agar kamu lebih efektif dalam menyampaikan pesan baik secara satu arah maupun dua arah. Dengan sering melakukan public speaking, kamu dapat melatih kemampuan berkomunikasi ini menjadi lebih baik sehingga audiens lebih mudah memahami pesan yang hendak kamu sampaikan.

9. Memperkaya kosakata Bahasa Inggris

Ketika melakukan public speaking dalam Bahasa Inggris, tentu kalian akan menggunakan beragam kata yang dapat memperkaya kosakata Bahasa Inggris kalian. Kalian akan menemukan berbagai kosakata baru pada ragam topik saat melakukan public speaking.

10. Melatih kefasihan dalam berbahasa Inggris

Semakin sering melakukan public speaking dalam bahasa Inggris, kalian akan terbiasa mengucapkan berbagai kata dalam bahasa Inggris, baik itu kata yang mudah diucapkan maupun yang sulit sekalipun. Dengan banyak berlatih dan melakukan public speaking secara langsung, tanpa disadari kalian sudah memperkuat kemahiran dan kefasihan dalam berbahasa Inggris.

Baca juga: kursus bahasa Inggris untuk pelayan

Metode Public Speaking dalam Bahasa Inggris

Public speaking tidak hanya sekadar bisa berbicara di depan umum. Terdapat tata cara aturan dan sistematika yang digunakan atau bisa disebut dengan metode public speaking Terdapat 4 metode yang sering digunakan untuk melakukan public speaking.

1. Metode impromptu atau ad libitum

Metode impromptu atau ad libitum merupakan cara melakukan public speaking secara spontanitas yang mana tidak menggunakan persiapan atau tanpa adanya catatan atau naskah sama sekali. Metode ini umumnya dilakukan karena kebutuhan mendesak atau tampil secara mendadak.

2. Metode reading manuscript/ membaca naskah

Metode reading manuscript / membaca naskah merupakan kebalikan dari metode impromtu di atas. Metode ini dilakukan dengan cara membaca naskah yang sudah disiapkan sebelumnya. Pada umumnya metode ini digunakan oleh pejabat negara atau bagi mereka yang memberi sambutan di acara resmi atau formal.

3. Metode memoriter atau hafalan

Metode memoriter atau hafalan adalah metode yang dilakukan dengan cara menghafalkan teks atau naskah yang telah disiapkan sebelumnya. Ketika pembicara melakukan public speaking dalam Bahasa Inggris, ia tidak lagi menggunakan teks karena telah menghafalkan isinya. Metode ini cukup menantang, karena diperlukan daya ingat yang tajam.

4. Metode extempore/ using note/ menggunakan catatan kecil

Metode extempore merupakan metode pilihan yang sangat direkomedasikan untuk pembicara. Metode ini dilakukan dengan menggunakan teks atau naskah pidato yang hanya berisi kisi-kisi atau garis besar serta pokok penunjang dari bahasan yang ingin disampaikan kepada audiens. Metode ini cukup memiliki tingkat kesulitan yang tinggi dan hanya disarankan digunakan untuk mereka yang sudah berpengalaman.

Baca juga: kursus bahasa Inggris untuk karyawan

Jenis-Jenis Public Speaking dalam Bahasa Inggris

Selain menggunakan tata cara atau metode dalam melakukan public speaking, terdapat juga jenis-jenis public speaking yang waib kalian ketahui. Tiap jenisnya memiliki tujuan dan penggunaan yang berbeda, berikut penjelasan lengkapnya.

1. Demonstrative speaking

Demonstrative speaking adalah public speaking yang bertujuan untuk menunjukkan cara melakukan sesuatu kepada audiens. Biasanya pembicara menyampaikan teks yang berjenis teks prosedur dan akan sekaligus sambil mempraktekkannya. Contoh dari jenis ini adalah saat pembicara melakukan demonstrasi masak atau mendemonstrasikan cara membuat sesuatu.

2. Ceremonial speaking

Ceremonial speaking adalah salah satu jenis public speaking dalam Bahasa Inggris yang dilakukan di acara-acara tertentu yang sifatnya seremonial resmi. Contohnya adalah pidato/ sambutan dalam Bahasa Inggris pada suatu acara yang kerap kali dilakukan oleh MC atau moderator. Bahasa yang digunakan adalah bahasa formal serta berlangsung serius dan berjalan sesuai dengan protokol.

3. Informative Speaking

Informative speaking adalah jenis public speaking yang dilakukan dengan tujuan memberi informasi tertentu pada audiens. Public speaking jenis ini biasanya menggunakan pidato informatif, yaitu pidato yang sering kita jumpai dalam kegiatan presentasi, misalnya presentasi bisnis atau presentasi mahasiswa dalam kegiatan akademik.

4. Persuasive speaking

Persuasive speaking adalah jenis public speaking dalam Bahasa Inggris yang memiliki tujuan persuasif atau mengajak audiens agar sepaham dengan si pembicara untuk melakukan atau mengikuti sesuatu. Public speaking jenis ini lebih sering dilakukan untuk mempengaruhi dan membujuk audiensnya agar mereka mengikuti apa yang disampaikan oleh pembicara. Contohnya adalah kampanye politik, pidato layanan masyarakat, atau seorang sales yang mempromosikan dagangannya.

5. Entertaining speaking

Entertaining speaking merupakan jenis public speaking dalam Bahasa Inggris yang dilakukan untuk tujuan menghibur audiens. Contoh paling populer dari jenis public speaking ini adalah stand-up comedy. Dalam hal ini, pembicara akan membawakan materinya di depan umum untuk membuat audiens tertawa.

Baca juga: kursus bahasa Inggris untuk pegawai villa

Belajar Public Speaking dalam Bahasa Inggris bersama English Café Bali

6-belajar-public-speaking-dalam-bahasa-inggris-bersama-english-cafe-bali-65c184adea4ad

Gimana guys, apakah kamu masih belum merasa cukup paham jika hanya belajar mengenai public speaking dalam Bahasa Inggris saja dan ingin mempelajari mengenai materi lainnya juga? Mengikuti kursus Bahasa Inggris untuk pemula akan sangat membantumu lhoo. Karena dengan mengikuti kursus Bahasa Inggris bisa membantumu mempelajari materi lebih banyak dan akan dibimbing oleh pengajar berpengalaman yang dapat memberikan panduan dan umpan balik secara langsung, serta materi lainnya yang ingin kalian ketahui.

Promo Special Valentine

English Café Bali adalah lembaga kursus Bahasa Inggris di Bali professional bernuansa café yang nyaman dan mengedepankan proses belajar mengajar yang relax, fun, dan creative. Tersedia berbagai pilihan program kursus yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu seperti: General English (bahasa Inggris umum), English for Specific Purpose (bahasa Inggris bidang pekerjaan tertentu), serta IELTS dan TOEFL preparation.

Guru-guru yang profesional dan sudah tersertifikasi siap membantu membimbingmu. Jadwal kursus yang fleksibel dapat memudahkanmu dalam mengatur waktu kursus dan bisa disesuaikan dengan kesibukanmu. Kamu juga berkesempatan untuk mengikuti TES BAHASA INGGRIS GRATIS!

Dengan pengalaman lebih dari 10 tahun dalam memberikan pelayanan terbaik kepada para peserta kursus, English Cafe Bali mampu mendapatkan kepercayaan masyarakat Bali yang dibuktikan dengan skor 4,8* untuk tingkat kepuasan klien.

Hubungi kami segera di WhatsApp, telepon 0361481910, atau email ke [email protected] untuk ambil kelas Bahasa Inggrismu dan dapatkan promo menarik tiap bulannya. GARANSI 100% UANG KEMBALI jika kamu tidak puas dengan kualitas pengajar, sistem pembelajaran dan pelayanan English Cafe Bali. NO HURT FEELING GUARANTEED.
WE WILL GET YOU ADDICTED TO ENGLISH!

Harris Mardiana

Harris Mardiana

Mengajar bahasa Inggris selama lebih dari 5 tahun telah menjadi pengalaman yang luar biasa bagi saya. Sebagai seorang mentor, saya berkomitmen untuk membantu setiap siswa meraih kesuksesan dalam menguasai bahasa Inggris khususnya pada General English & TOEFL because “English is key to Confidence & Success” .

Leave a Comment

Jangan ragu! Mulai perjalananmu menuju kemahiran bahasa inggris yang lebih baik

Yuk daftar kursus bahasa inggris sekarang bersama English Cafe dan dapatkan VOUCHER CASHBACK PROMO AMAYZING DEAL SEBESAR Rp. 500.000 di semua program kursus.