Simple Present Tense | Formula, Pengertian, Penggunaan, dan Contoh

Gede Murta

Simple Present Tense: Pengertian, Rumus, penggunaan, dan contoh kalimat

Simple present tense adalah tenses yang digunakan untuk menggambarkan aktifitas reguler & berulang ulang terjadi dengan rumus Subjek + Verb 1. Simple present tense adalah salah satu tenses dari 16 tenses yang ada dimana penjelasan, rumus dan contohnya cukup berbeda. Penting untuk dipahami bahwa simple present tense ini merupakan tenses dengan karakteristik yang cukup rumit. Belajar bahasa inggris tentang tenses memang susah susah gampang. Susah jika kita hanya menghafal rumusnya tanpa pemahaman. Gampang jika kita paham arti, rumus, penggunaan, keterangan waktu, dan dibarengi dengan contohnya. 

 

Nah di artikel ini, English Cafe Bali akan menjelaskan mengenai pengertian Simple Present Tense itu apa, lengkap dengan rumus dan penggunaannya dalam contoh kalimat yang simple dan mudah dipahami. Berikut adalah topik – topik yang dibahas dalam artikel ini.

  1. Pengertian Simple Present Tense
  2. Formula Simple Present Tense
  3. Penggunaan Simple Present Tense
  4. Keterangan Waktu Present Tense
  5. Contoh Kalimat Simple Present
  6. Tips Belajar Simple Present Tense

Tingkatkan kemampuan berbahasa Inggrismu agar lebih baik dengan English Cafe Bali segera, DI SINI!

Pengertian Simple present tense

Definisi Simple present tense adalah

Apa itu Simple present tense? adalah tenses bahasa inggris yang digunakan untuk menyatakan suatu peristiwa yang terjadi secara faktual atau sesuai fakta. Tenses ini juga bisa digunakan untuk mengungkapkan kebiasaan yang dilakukan secara berulang kali atau secara reguler. Selain itu, simple present tense juga bisa untuk mengekspresikan kejadian yang terjadi saat ini. Untuk lebih jelasnya, bisa langsung melihat poin nomor 3 ya.

Baca juga: Penjelasan Simple Future Tense

Rumus Present Simple

Formula Simple Present Tense adalah rumus yang cukup simple namun rumit. Simple karena intinya adalah penggunaan verb 1. Namun cukup rumit juga karena adanya penambahan -s/-es yang harus disesuaikan dengan jenis subjeknya. Berikut penjelasan rumus present simple yang lebih detailnya

Rumus atau Formula present tense

Perhatikan table Formula atau rumus simple present tense dalam jenis verbal dan nominal dan contohnya berikut. Ingat, rumus itu akan menjadi lebih diingat jika kita bisa membuat contoh lainnya selain contoh dibawah ini.

a. Kalimat positif (+)

  • Verbal (S + Verb-1 (+s/es)) contoh: She works as a teacher.
  • Nominal (S + is/am/are + nominal) contoh: She is a teacher.

b. Kalimat negatif (-)

  • Verbal (S + do/does + not + Verb-1) contoh: She does not work as a teacher
  • Nominal (S + is/am/are + not + nominal) contoh: They are not tired.

c. Kalimat Interrogative (y/n?)

  • Verbal (Do/does + S + Verb-1?) contoh: Do you understand?
  • Nominal (Is/am/are  + S + nominal?) contoh: Are you hungry?

d. Kalimat Interrogative (WH?)

  • Verbal (WH? + Do/does + S + Verb-1?) contoh: What do you study?
  • Nominal (WH? + Is/am/are  + S + nominal?) contoh: Where is the restroom?

Kapan tenses ini digunakan?

Kapan Present simple digunakan?

a. For repeated or regular actions in the present time period (Menyatakan kegiatan yang dilakukan berulang-ulang di waktu present)

Contoh: 

  • a. I go to work by motorbike. (Saya pergi bekerja menggunakan motor). penjelasan simple present tense
  • She works forty hours weekly. (Dia bekerja 40 jam setiap minggu).

 

b. For facts (Menyatakan fakta).

Contoh: 

  • A dog has four legs. (Anjing mempunyai 4 kaki).
  • They come from Australia. (Mereka datang dari Australia).

Tes Bahasa Inggris Online Gratis

c. For habits. (Menyatakan kebiasaan)

Contoh :

  • We eat rice every day. (Kami makan nasi setiap hari).
  • Carol brushes her teeth twice a day. (Carol menyikat gigi dua kali sehari).

 

d. For things that are always / generally true. (Menyatakan hal yang selalu atau hampir benar).

Contoh: 

  • It rains a lot in winter. (Hujan banyak turun saat musim dingin).
  • The sun rises in the east. (Matahari terbit di timur).

Untuk lebih memahami penjelasan simple present tense ini,

Baca juga: 15 Contoh kalimat simple present tense positif, negatif, dan interogatif

Keterangan waktu yang digunakan

Hal lain yang penting untuk diketahui dalam belajar tenses adalah keterangan waktu setiap tenses. Jika dilihat dari formula simple present tense sebelumnya, keterangan waktu dari setiap tenses ini cukup berbeda dan dapat memberikan penekanan bahkan makna yang dari tenses tersebut.

keterangan waktu present simple tense

Ada 2 keterangan waktu yang umum digunakan yaitu;

  • Every ….
  • always
  • usually
  • sometimes
  • seldom
  • never

Contoh Kalimat Present Tense dan Artinya

Kurang lengkap rasanya jika belajar simple present tense jika belum melihat contoh kalimatnya. Simple present tense adalah tenses yang cukup mirip dengan tenses lainnya seperti kalimat positif, negatif, dan tanya. Berikut adalah beberapa contoh kalimat simple present tense yang dilengkapi dengan keterangan waktu

Contoh kalimat simple present

Apalah arti dari penjelasan simple present tense tanpa adanya contoh kalimat. Perhatikan contohnya berikut ini.

  1. I work every Monday to Friday. (Aku bekerja setiap hari senin sampai Jumat)
  2. You call your friend every week. (Kamu menelpon temanmu setiap minggu)
  3. They visit their friends every weekend. (Mereka mgnunjungi teman mereka setiap liburan)
  4. We eat at the same restaurant every month. (Kami makan di restoran yang sama setiap bulan)
  5. He studies English every Saturday. (Dia belajar bahasa inggris setiap hari sabtu)
  6. She always gives me some support. (Dia selalu memberiku dukungan)
  7. My friends do not always come to my house. (Temanku tidak selalu datang ke rumahku)
  8. Anita does not cook on Sunday. (Anita tidak memasak di hari sabtu)
  9. Some employees do not come to work. (Beberapa karyawan tidak datang bekerja)
  10. I don’t buy a new smartphone every year. (Aku tidak memberli smartphone setiap tahun)

Tips Belajar Present Simple Tense

tips belajar tenses bahasa inggris

  • Ketahuilah perbedaan kata kerja (verbal) dan bukan kata kerja (nominal; adjective-kata sifat, noun-kata benda dan adverb-kata keterangan). Hal ini sangat berpengaruh jika kamu ingin membuat sebuah kalimat dan rumus yang digunakan seperti yang tertera pada tabel penjelasan simple present tense di atas.
  • Kenalilah subject dalam bahasa Inggris. Untuk penggunaan subjek orang ketiga tunggal (He, She, It) dalam kalimat positif harus ditambah huruf “S” dibelakang kata kerjanya, dan jika dalam kalimat pertanyaan atau negatif harus menggunakan “does” Penjelasan lengkapnya kamu bisa simak di sini. Contoh: She gets a new book. It doesn’t cost much money. Does he agree with that?
  • Gunakanlah keterangan waktu yang menunjukkan sebuah kebiasaan atau kegiatan yang dilakukan secara terus menerus. Contoh: every day, everywhere, annual, always, usually, seldom (terkadang, juga dilakukan terus menerus tapi tidak serutin always).
  • Pahamilah dua jenis pertanyaan atau question words dalam simple present tense yaitu 5W1H? (what, where, when, who, why atau how) dan Yes/No?

Itulah penjelasan simple present tense beserta rumus dan contohnya yang lengkap.

Baca juga: Penjelasan simple past tense

 

Masih belum tentang Simple Present Tense?

Kamu masih belum merasa cukup paham jika hanya belajar mengenai asking and giving suggestion saja dan ingin mempelajari mengenai materi lainnya juga? Mengikuti kursus Bahasa Inggris akan sangat membantumu lhoo. Karena dengan mengikuti kursus Bahasa Inggris bisa membantumu mempelajari materi Bahasa Inggris lebih banyak dan akan dibimbing oleh pengajar berpengalaman yang dapat memberikan panduan dan umpan balik secara langsung, serta materi Bahasa Inggris lainnya yang ingin kalian ketahui selain asking and giving suggestion.

English Café Bali adalah lembaga kursus bahasa Inggris professional bernuansa café yang nyaman dan mengedepankan proses belajar mengajar yang relax, fun, dan creative. Tersedia berbagai pilihan program kursus yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu seperti: General English (bahasa Inggris umum), English for Specific Purpose (bahasa Inggris bidang pekerjaan tertentu), serta IELTS dan TOEFL preparation. 

Guru-guru yang profesional dan sudah tersertifikasi siap membantu membimbingmu. Jadwal kursus yang fleksibel dapat memudahkanmu dalam mengatur waktu kursus dan bisa disesuaikan dengan kesibukanmu. Kamu juga berkesempatan untuk mengikuti TES BAHASA INGGRIS GRATIS!

Dengan pengalaman lebih dari 10 tahun dalam memberikan pelayanan terbaik kepada para peserta kursus, English Cafe Bali mampu mendapatkan kepercayaan masyarakat Bali yang dibuktikan dengan skor 4,8* untuk tingkat kepuasan klien. 

kursus belajar bahasa inggris coba gratis sekarang

Hubungi kami segera di WhatsApp, telepon 0361481910, atau email ke [email protected] untuk ambil kelas Bahasa Inggrismu dan dapatkan promo menarik tiap bulannya. GARANSI 100% UANG KEMBALI jika kamu tidak puas dengan kualitas pengajar, sistem pembelajaran dan pelayanan English Cafe Bali. NO HURT FEELING GUARANTEED

WE WILL GET YOU ADDICTED TO ENGLISH!

 

 

Gede Murta

Gede Murta

Menghabiskan waktu 10 tahun untuk mengajar bahasa inggris. Bagi saya mengajar adalah salah satu cara berbagi ilmu dan hidup "abadi". Berbagi ilmu tentang program IELTS dan TOEFL Preparation, General English, ESP atau English for Specific Purposes adalah sesuatu yang fun.

Leave a Comment

Jangan ragu! Mulai perjalananmu menuju kemahiran bahasa inggris yang lebih baik

Yuk daftar kursus bahasa inggris sekarang bersama English Cafe dan dapatkan VOUCHER CASHBACK MERDEKA BIG DEALS SEBESAR Rp. 500.000 di semua program kursus.